Variabel Peningkatan dan Holdout pada Pengujian Iklan Facebook & Instagram
Cara ampuh untuk memahami dampak inkremental dari iklan Anda adalah dengan menjalankan uji peningkatan. Ini adalah jenis eksperimen yang membandingkan beberapa grup orang yang mendapatkan kesempatan dan tidak mendapatkan kesempatan untuk melihat iklan Anda agar bisa memahami dampak kausalnya terhadap tujuan kampanye tertentu, seperti pengenalan merek ataupun konversi. Orang yang sesuai dengan pemirsa iklan Anda tetapi secara sengaja dicegah agar tidak melihat iklan disebut grup holdout, atau grup kontrol.
Cara kerja uji peningkatan adalah:
- Memilih tujuan bisnis dan kampanye yang ingin diuji dengan sebuah hipotesis.
- Membagi pemirsa kampanye yang diinginkan secara acak menjadi grup uji dan grup kontrol. Facebook membuat grup ini secara otomatis dan orang tersebut tetap berada di grup uji atau kontrol selama durasi pengujian. Ini dikenal sebagai metodologi eksperimen intent-to-treat.
- Mengontrol penayangan iklan Anda berdasarkan grup acak ini. Orang di grup uji akan mendapatkan kesempatan untuk melihat iklan Anda sedangkan orang di grup kontrol sengaja dicegah agar tidak melihat iklan Anda.
- Mengukur tindakan yang dilakukan orang di grup uji dan kontrol Anda, seperti melakukan pembelian atau menjawab pertanyaan tentang merek Anda.
- Membandingkan kinerja antara grup uji dan kontrol untuk menghitung peningkatan dari pengujian Anda dan persentase kepercayaan dari hasil ini.
Uji peningkatan sangatlah bermanfaat karena bisa membantu mengungkap dampak spesifik dari upaya kampanye iklan Anda, tanpa dikaitkan dengan upaya marketing Anda lainnya. Pengujian akan mencakup persentase peningkatan yang bersifat spesifik untuk tujuan bisnis yang Anda pilih, persentase kepercayaan (atau kalkulasi kekuatan) yang menunjukkan kausalitas pada pengujian Anda, dan informasi lain tentang hasil dari pengujian Anda. Metodologi intent-to-treat yang kami gunakan adalah cara yang ketat dan bebas bias untuk menentukan konversi mana yang merupakan hasil langsung dari iklan Anda.
Jenis-jenis uji peningkatan yang bisa Anda jalankan di Facebook dan pengetahuan apa yang bisa mereka ungkap tentang iklan Anda:
- Uji Peningkatan Konversi, yang memungkinkan Anda menentukan peningkatan inkremental dari iklan Anda untuk tujuan konversi.
- Uji Peningkatan Merek, yang memungkinkan Anda menentukan peningkatan iklan Anda untuk tujuan brand awareness.
- Uji Lintas Penerbit, yang memungkinkan Anda menentukan peningkatan dari iklan Anda dan iklan penerbit lain dalam pengujian yang sama.
- Uji dan Pelajari, yang memungkinkan Anda menjawab pertanyaan yang sudah ditentukan sebelumnya tentang iklan Anda, seperti peningkatan konversi dan brand awareness.
Catatan: Uji peningkatan tidak sama dengan uji A/B. Hal ini karena uji A/B tidak menyertakan grup kontrol acak, yaitu sekelompok orang yang sengaja dicegah agar tidak mendapatkan kesempatan untuk melihat iklan Anda. Namun, Anda bisa mengukur peningkatan konversi dalam uji A/B dengan menyertakan holdout.
Referensi : https://web.facebook.com/business/help/552097218528551?id=546437386202686